TOMOHON, jejakperintis.com – Bawaslu Kota Tomohon awasi seluruh tahapan pendaftaran bakal calon Walikota dan Wakil Walikota Tomohon.
Setelah usai jadwal pendaftaran pasangan calon dari tanggal 27 – 29 Agustus dilanjutkan dengan tahapan pemeriksaan kesehatan (27 Agustus – 1 September) seluruh bakal calon yang telah mendaftar.
Hingga saat ini (1/9) Pengawasan Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Kota Tomohon terus dilakukan oleh BAWASLU Kota Tomohon.
Pelaksanaan Pemeriksaan Kesehatan Bakal Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Kota Tomohon ini dilaksanakan di RSUP Prof. Dr. R. D. Kandou Manado di awasi langsung oleh Koordinator Sekretariat Bawaslu Kota Tomohon Vernon Mamuaja bersama bersama jajaran staf sekretariat Bawaslu Kota Tomohon.
“Pengawasan pada proses pemeriksaan kesehatan bagi bakal pasangan calon, merupakan salah satu syarat administrasi bagi bakal pasangan calon agar keseluruhan proses pendaftaran calon dilaksanakan sesuai prosedur yang telah diatur.” ujar sekretariat Bawaslu Kota Tomohon, Vernon Mamuaja.